Sabtu, 16 Juni 2012

PETUALANGAN KE AIR TERJUN 2 WARNA


 
UNIMED (Universitas Negeri Medan), jurusan Pendidikan Teknik Elektro, semester 5 baru berakhir dan gak terasa udah 5 semester melalui perkuliahan ini, asli semester 5 ini capek banget, dengan tugas-tugas berupa makalah, observasi maupun praktek, jelas abis badan dimakan karenanya. Gak berselang lama saya pun tepar………gubrak……..tergeletak di tempat tidur dengan kepala pusing dan badan yang pegal.
Hari ini meskipun gak fit, tetap kuliah karena tinggal tanda tangan DPNA untuk penilaian hasil belajar. Di taman gedung jurusan pendidikan teknik elektro, mahasiswa Ext 2009 kumpul-kumpul sebagian seperti saya, andri, satriawan, himawan, agus dan lainnya.  Di tengah-tengah pembicaraan terbesit ide untuk rencana liburan semester, akhirnya direncanakanlah liburan ke air terjun dua warna.
Dua hari berselang tiba hari yang direncanakan, karena saya baru pertama kalinya ke air terjun dua warna itu saya hanya menyiapkan air minum yang cukup dan beberapa bekal dan tentunya sepatu yang cocok untuk di gunakan untuk masuk ke hutan, maklum perjalanannya rada ekstream menembus hutan.
Kumpul di kampung lalang jam 08.00 nunggu satriawan dan andri untuk pergi bareng dan ternyata rombongan nambah satu Fandi anak PGSD juga ikut rombongan liburan ini. Perjalanan lanjut dengan Andri sebagai penunjuk jalan, dengan menggunakan motor jalan pun di lalui dengan santai.
Tempat berkumpul ke dua rencananya di sembahe untuk nunggu Himawan “Uncle” dan Agus, karena yang jadi penunjuk jalan ke air terjunnya itu Uncle, dia udah hapal jalannya………..wiihhhh hebat dah.
Di telephone gak diangkat di sms gak di balas, cemana nya Uncle ini…….udah ditunggu lama kali nyampeknya di sembahe. Brrrrrrrrrttttttt……….bbrrrrrrrrtttttttt (hp saya bergetar) dan ternyata Geri nelphone.
 
Geri : res………mana klen ?
Saya : masih di sembahe ni ger….
Geri : kenapa gak naik, gak tarek motor kalian ?
Saya : masih nunggu Uncle ni ger……..ko ikut? rupanya di mana ko ?
Geri : udah di simpang pramuka aku…….naek aja klen.
Saya : oke….oke…..

Gak lama Uncle pun tiba, Hore……….. , perjalanan pun dilanjutkan. Brem……brem…..brem…….tarik gasnya wan………(saya boncengan sama satriawan) lewati jalan yang mendaki dan berliuk ini.

Setelah jumpa geri, langsung ke TKP dan persiapan untuk masuk ke hutannya.

Uncle : biar lebih enak jalannya woi, lepas aja jaket kalian, pake celana pendek
aja biar mudah bergerak.
Geri : iyalah…….gak usah pake sepatu aja biar enak jalan (padahal kakinya
masih luka karena baru kecelakaan).
            Uncle : kalo si geri dah terbiasa jalan di hutan ni…….


           
            Semuannya pun ganti pakaian, kalau saya tetap pake celana jeans dan kaos kuning saya. Perjalanan dimulai dengan melewati parit dan menuju bendungan kecil, karena permukaan tanahnya berbatu, geri kesakitan karena gak pake sepatu (jelaslah kakinya masih luka gitu) akhirnya dia pake sepatu lagi. Kurang lebih 5 menit awal, medannya mulai mendaki dan menapak di akar-akar pohon, mungkin karena Uncle yang udah terbiasa dia cepat kali mendakinya, karena takut ketinggalan langkah mendaki pun di cepatkan, hosh……..hosh………hosh…….capeknya…………baru awal dah capek kali, Mumpung ada tempat duduk, istirahat dulu sambil minum………capek euy…., 




Perjalanan yang melewati akar-akar pohon, mendaki dan menurun, melewati sungai telah dilalui dan akhirnya sampailah ke spot tujuan,  Air Terjun Dua Warna. Rasa lelah akibat perjalanan melewati hutan yang memakan waktu kurang lebih 90 menit seketika hilang setelah melihat keindahan air terjun. Liburan yang menyenangkan bersama teman-teman, ingin rasanya menyanyikan lagu BIP “Pelangi dan Matahari”.

Padang hijau di balik gunung yang tinggi
Berhiaskan pelangi setelah hujan pergi
Ku terdampar di tempat seindah ini
Seperti hati sedang, sedang jatuh cinta

Ku bahagia merasakannya
Andaikan aku bisa di sini selamanya
'tuk menikmatinya

Sungai mengalir sebebas aku berpikir
Hembusan angin dingin membawa aku berlari
Mensyukuri semua yang telah kau beri
Hati yang rapuh ini kau kuatkan lagi

Ku bahagia merasakannya
Andaikan aku bisa di sini selamanya
'tuk menikmatinya





Bagi yang belum pernah ke Air Terjun Dua Warna, buruan dah liburan kesini petualangan banget pokoknya liburannnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...